0

Tutorial Shutdown Windows 8 hanya dengan Satu Kali Klik

shutdown windows 8

Shutdown Windows 8 - Mungkin sebagian besar dari pengguna Windows 8 mengeluhkan tombol shutdown yang begitu tersembunyi di charm bar, hal ini berbeda dengan Win 7 yang menempatkan shortcut shutdown pada start menu yang mudah dijangkau. Jadi sebagai perumpamaan, pada Win 8 kita membutuhkan 4 langkah untuk mematikan system, hal ini berbeda jauh dengan Win 7 yang hanya membutuhkan 1 langkah untuk mematikan system. Oleh karena itu, disini saya akan sedikit berbagi cara termudah untuk menaruh fungsi shutdown dan restart pada desktop dan startscreenIngin tahu lebih jauh?


Langkah-langkah untuk membuat kedua shortcut diatas dapat dilihat dibawah ini :
  • Arahkan ke desktop
  • Klik kanan pada desktop dan pilih “New -> Shortcut”. Lalu shortcut menu akan muncul.

shutdown windows 8 1

  • Masukkan tulisan “shutdown /s /t 0 (Ini angka nol) pada kotak dan tekan “Next”


shutdown windows 8 2
  • Masukkan nama shortcut yang anda inginkan dan klik “Finish”. Sebuah shortcut baru akan muncul pada desktop mu.

shutdown windows 8 3

  • Klik kanan pada shortcut dan pilih “Properties”. Akan muncul kotak dialog.
  • Klik “Change Icon” dibawah tab “Shortcut” lalu klik ok, lalu akan muncul peringatan “Shutdown.exe contains no icon”

shutdown windows 8 4

  • Pilih satu icon dari list gambar yang tersedia, lalu dobel klik. Shortcut mu sekarang telah memiliki icon.


  • Klik kanan shortcut dan pilih “Pin to Start”. Ikon Shutdown akan segera muncul di “Start Screen”.


shutdown windows 8 6

  • Drag ikon shutdown ke tempat yang mudah terlihat di Start Screen. Saya rekomendasikan untuk meletakkannya pada kolom pertama jadi anda pasti akan selalu melihatnya.

shutdown windows 8 7

  • Klik kanan ikon dan pilih “Pin to Taskbar” jika kamu ingin menampilkannya kedalam taskbar di desktop.
shutdown windows 8 8

Finish! Kamu dapat mengulang step-step diatas jika ingin membuat shortcut “Restart”. Gunakan perintah “shutdown /r /t 0” pada kotak yang tersedia.

Semoga berguna,… :)

0 comments: